Cegah Peningkatan Covid-19, Bupati Pangandaran Hadiri Rapat Evaluasi Vaksinasi Booster

    Cegah Peningkatan Covid-19, Bupati Pangandaran Hadiri Rapat Evaluasi Vaksinasi Booster

    PANGANDARAN JAWA BARAT – Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata memimpin rapat evaluasi pelaksanaan vaksinasi booster untuk masyarakat Kabupaten Pangandaran yang berlangsung di Aula Mapolres Pangandaran pada pukul 10.15 WIB, Rabu (03/08/2022).   

    Hadir pula dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Pangandaran H. Ujang Endin Indrawan, Sekretaris Daerah Dr. Drs. H. Kusdiana, M.M, Kapolres Pangandaran AKBP Hidayat, S.H. S. IK, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Rida Nirwana Kristiana, S.Sos., M.M, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Drs. H. Dadang Dimyati, Kepala Dinas Kesehatan Pangandaran Yadi Sukmayadi S.Kep., MM beserta jajarannya, Kepala Bappeda H. Muhammad Agus Satriadi, S.Pt., MP, para Camat, serta seluruh SKPD lingkup Kabupaten Pangandaran.   

    Berdasarkan data yang disampaikan oleh Kapolres Pangandaran AKBP Hidayat S.H., S.I K, diketahui bahwa terdapat 50 Desa di Kabupaten Pangandaran yang belum memenuhi target vaksinasi Booster. Seharusnya mencapai minimal 30%, namun pada kenyataannya baru mencapai 23, 11%. 

    Sementara, Kepala Dinas Kesehatan, Yadi Sukmayadi S.Kep., MM menyampaikan bahwa sebenarnya di kita itu terkendala SDM, “Kendalanya di bulan bulan Agustus ini berbenturan dengan bulan imunisasi anak nasional, rekan-rekan puskesmas harus membangun dan menyiapkan SDM yang targetnya100% harus selesai di bulan Agustus, “ujarnya.

    Dalam acara tersebut, Bupati Pangandaran memimpin jalannya rapat hingga dapat menghasilkan kesimpulan bahwa pelaksanaan vaksinasi booster akan dilaksanakan secara serempak mulai tanggal 06 Agustus 2022 yang akan dilakukan dari setiap desa sebanyak 255 orang dan dilaksanakan setiap harinya sebanyak 42 orang, " Katanya.      (Anton AS)

    pangandaran jawa barat
    Anton atong sugandhi

    Anton atong sugandhi

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Pangandaran Pimpin Rapat Indonesia...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pangandaran AKBP Hidayat Akan Menindak...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Presiden Jokowi Jamu Santap Malam Para Pemimpin dan Delegasi KTT WWF Ke-10 di GWK
    Dekat di Hati Masyarakat, Satgas Yonif 115/ML Membina Kemampuan Bola Voli Masyarakat Kampung Yambi
    Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Upacara Pembukaan Kemah Bakti dan Sosialisasi Krida Saka Dirgantara

    Ikuti Kami